• slide nav 1

    Salim Business Group

    Kehidupan terbaik yakni hidup sukses bahagia dan berkah ...
  • slide nav 2

    Ekselensia Training

    Membangun pelatihan yang terbaik dan terpercaya sebagai sarana percepatan dalam mencapai kehidupan terbaik...
  • slide nav 3

    Impian Hari Ini...

    Ketahuilah bahwa kenyataan hari ini adalah mimpi hari kemarin, dan impian hari ini adalah kenyataan di hari esok
  • slide nav 4

    Trainer

    Lima Level Trainer...
  • slide nav 5

    Alasan!

    Sembilan puluh sembilan persen kegagalan datang dari orang yang punya kebiasaan suka membuat alasan ...
  • slide nav 6

    Memulai Usaha

    Tiga Langkah Menuju Bisnis yang Sukses...

Selamat Datang di Website Salim Business Group

"Kita dibatasi bukan oleh kemampuan kita, tapi oleh visi kita.” Jonathan Swift (1667—1745), pengarang dan sastrawan Irlandia"

Delete this element to display blogger navbar

Pembesaran Kelenjar gondok ( Thyroid)

Diposting oleh Salim Business Group di 23.13
Assalamu’alaikum  wr.wb.
Dokter,saya wanita umur 34 tahun sejak 2 tahun ini sering berkeringat meskipun diruang AC, berdebar-debar  dan sulit tidur.  Saya telah Berkonsultasi ke dokter dan diberi beberapa obat kimia diantaranya Thyrax. Dokter mengatakan bahwa saya menderita kelainan thyroid yang di sebut hyperthyroid, kelenjar thyroid saya katanya terlalu aktif . Saya sudah merasa bosan minum obat
tersebut, adakah obat alamai yang bisa saya minum yang dapat mengatasi keluhan ini ? Saya ingin sembuh dokter bagaimana caranya?

ZF,Padang
Wa’alaikumussalam  wr.wb.
Segala puji bagi Allah Tuhan Seru sekalian Alam. Shalawat dan salam atas junjungan Nabi Muhammad saw beserta keluarganya dan para sahabatnya yang setia dan semoga Allah merahmati umatnya yang senantiasa meyuburkan sunah-sunah Rasul saw.

Saya sangat prihatin dengan keadaan ibu karena hyperthyroid yang pasti anda alami pasti menggangu aktivitas kehidupan sehari hari anda  Obat yang di berikan dokter sudah tepat akan tetapi keinginan anda untuk mengobati kesakitan anda dengan cara yang Islami  dengan mengunakan obat yang alami maka saya akan mencoba meyiapkan ramuan untuk mengatasinya . Keluhan ibu sesuai dengan dengan hypertheroid . Dr Louise  L. Hay  dari hay Institute di amerika mengatakan penyebab utama hyperthyroid adalah Stres berkepanjangan.
Oleh karena itu pengobatan Secangih dan semahal apapun tidak akan membawa hasil yang memuaskan sepanjang tumpuan stress itu tidak di  urai, saya tidak tahu apakah ibu punya riwayat stress yang terjadi dalam jangka lama. Terlepas dari segala penyebabnya , Ingatlah bahwa usaha berobat yang merupakan sunnah rasulullah saw tetap harus di tempuh, cara mengatasinya adalah sbb:
1. Aturlah pola makan anda yang seimbang sesuai yang di contohkan Rasulullah  Saw ,makan makanan panas disertai makanan dingin.
Penyakit ini disebabkan kelebihan panas di tubuh anda, oleh karena itu cara mengatasinya adalah makan makanan yang mendiginkan ,
yaitu perbanyaklah makan buah segar yang banyak  airnya dan kurang manisnya . Makanan manis bersifat panas.

2. Karena aktifitas metabolisme pada penderita hyperthyroid meningkat tinggi maka asupan makanan harus di tambah         dibandingkan
biasanya . Dengan menambah makanan yang banyak mengandung  protein namun yang memiliki karakter dingin, misalnya daging sapi ,susu sapi , minyak kelapa , minuman teh hijau dll

3. Kebutuhan cairan juga meningkat sehingga pada penderita hyperthyroid harus di beri tambahan asupan air putih kira kira 20%
dari orang sehat. Jika pada orang sehat kebutuhan cairan  30 cc/kg bb,pada pasien hyperthyroid kira -kira 35 – 40 cc/kg bb,kekurangan cairan atau dehidrasi kronis pada pasien hyperthyroid
akan medorong pasien jatuh kearah krisi thyroid yang memberi gejalan yang lebih hebat.

4. Minumlah susu sapi murni yang berguna meningkatkan masukan kalsium dan protein karena pada pasien ini kebutuhan kalsium juga meningkat,susu sapi adalah minuman yang bersifat derajat dua.
5. Tentu yang di tunggu-tunggu juga adalah jenis ramuan herbal apa yang baik untuk
* pasien hyperthyroid, dari beberapa referensi disebutkan campuran sebagai berikut:
- 3 gram kembang soka
- 3 gram kembang tapak dara
- 3 gram kembang sidowaya
- 5 gram temulawak

kesemuanya dalam takaran serbuk kering , di campur dalam 2 gelas air, direbus menjadi satu gelas, diminum setiap pagi hari sebelum
sarapan.

6.Lakukan wudhu sesuai tata cara yang tepat dengan disertai menjalankan sunah-sunah wudhu .Dalam hal wudhu jangan sampai ketinggalan melakukan pemijatan telinga
7. Tingkatkan ibad ah Sholat dengan menjalankan sholat fokus, yaitu sholat yang disertai bacaan yang benar ucapannya dan panjang pendeknya, dalam menjalankan ritual
sholat hendaklah di jaga agar tidak bergerak gerak dan pandangan tertuju ketempat sujud . Semua ini akan membantu memperbaiki metabolisme tubuh ke arah normal, dan memberikan ketenangan batin dan kepasrahan kepada Allah Swt. Ketika sholat mencapai keadaan flow maka
neuro transmitter akan memancarkan gelombang theta yang berkontrobusi terhadap kesehatan otak,dan memperbaiki sistem hantaran persyarafan, setelah sholat dilanjutkan dengan dzikrullah yang akan membawa ketenangan bathin.

8. Laksanakan olah raga teratur 3 X seminggu 40 menit per kali,olah raga yang dianjurkan adalah olah raga ringan, misalnya jalan dengan kecepatan sedang, senam kebugaran yang low impact
9. Usahakan tidur 6.5 jam perhari .Prinsipnya seperti anjuran Nabi  SAW yaitu cepat tidur cepat bangun . Hindari begadang yang tidak perlu terutama yang meyebabkan ketegangan menjelang tidur meningkat,untuk meningkatkan
kualitas tidur minumlah 1 gelas air hangat yang ditambah sirup pala, diminum malam hari 2 jam sebelum tidur.

Demikianlah saran – saran saya yang bisa saya berikan Sebagaimana biasa akhirnya saya anjurkan teruslah baca istigfar , berdoalah memohon pertolongan Allah, perbanyak bersedekah , dan niatkanlah kesehatan anda akan di
manfaatkan untuk menolong orang lain serta untuk senantiasa dalam ketaatan kepada Allah SWT.

Uushiikum wa nafsi bi taqwallah
* Tulisan Berjudul Pembesaran kelenjar gondok (Thyroid)  ini ditulis oleh :dr.Mohammad Ali Toha Assegaf
( Penemu Metode Smart Healing, Praktisi dan Pengkaji Kedokteran Nabi)

0 komentar :

Posting Komentar

 
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon More